Anda Wajib Tau Optimasi SEO Blogger dan Website 2019

Dari sekian banyak artikel yang membahas tutorial, panduan, cara, dan pdf menganai cara mengoptimalkan seo sampai dengan SEO on page dan off page, mungkin artikel ini adalah bagian terkecil dari artikel-artikel yang sudah tersebar banyak di Search Engine khususnya Google.
Tapi meskipun dengan banyaknya blog dan website yang kontenya mengenai SEO (Search Engine Optimization), tidak ada salahnya apabila di blog ini juga memberikan beberapa trik seo google pada blog dan website secara lengkap,
atau panduan dari Google tentang Memulai Pengoptimalan Mesin Telusur terbaru yang saya cerna menggunakan bahasa saya sendiri.
Karna menurut saya membaca panduan dari google terkadang pusing dengan bahasa yang sulit untuk di pahami manusia, Anda merasakan hal yang sama? maka simaklah artikel yang akan saya buat dengan bahasa manusia seperti biasanya.
Namun sebelum membaca ini mungkin Anda dalam keadaan sibuk, ataupun lagi bekerja. sebaiknya artikel ini di simpan dulu dan lanjutkan membaca pada saat Anda dalam keadaan rileks/santai,
karna apa? Membaca artikel ini membutuhkan konsentrasi penuh, dan akan sangat penting bagi kemajuan dan berlangsungnya Blog atau Website Anda.
Saya harap dengan adanya tulisan ini dapat memberikan Ide segar dan juga pencerahan kepada Anda khususnya, untuk memulia bagaimana memaksimalkan Blog atau Website Anda untuk SEO,
tapi perlu Anda ingat bahwa fokus tujuan utama Anda membuat situs adalah untuk pengguna setelah itu baru SEO, karna akan percuma apabila anda hanya mementingkan peringkat yang baik dan bagus di search engine tapi di sisi lain Anda mengesampingkan pengguna(pembaca).
SEO Sudah mati!, Benarkah ?
Apakah statement tersebut benar?
Jawabannya adalah tidak, hal itu hanya ibaratkan ujaran kebencian untuk SE0, kenapa begitu mas? SEO sama sekali belom mati dan masih sangat efektif untuk digital marketing juga blog, buktinya SEO sampai saat ini masih menjadi salah satu tolak ukur suksesnya suatu website ataupun blog “setelah kualitas konten”.SEO yang baik dan berkualitas akan sangat memungkinkan suatu website atau blog naik di peringkat satu di hasil pencarian, oleh karna itu artikel ini akan meberikan tips-trik seo sederhana google terbaru 2019.
Cekidot,!!!!
Cara Meningkatkan SEO Blog dan Website 2019
Pada pembahasan ini saya akan memulai dasar-dasar atau poin penting untuk mengoptimalkan Search Engine Optimization (SEO), yang umum di lakukan oleh para blogger dan pemilik website, inilah pembahasan inti dari artikel kali ini.Google update algoritmanya di tahun 2019 sebagai berikut:
Pembahasan di bawah saya rangkum sedemikian rupa agar dapat Anda pahami dan di mengerti, karna seperti yang saya bilang tadi panduan dari google kadang membuat pusing dan sulit untuk di mengerti dengan bahasanya yang menurut saya terlalu tinggi, 😁✌ maaf gogle.!!
langsung saja simak iya, !!!
1.Gunakan Struktur URL yang baik
Struktur URL yang baikdan logis akan memudahkan mesin pencari memahami Blog atau website Anda, juga lebih mudah di pahami ketika Anda membuat konten dengan struktur url yang baik.Lebih baik Anda buat url yang sederhana saja misalkan berisi domain dan judul topic/konten saja, Contoh : https//www.anda.com/Judulpostinganartikel.
2.Gunakan Domain yang Aman
Setelah url situs Anda sudah di perbaiki maka Anda juga harus memperhatikan keamaanan domain situs Anda, Keamanan domain blog atau website adalah nomor satu dan menjadi hal yang sangat krusial di browser.Karna akan sangat berpengaruh terhadap data-data yang mungkin akan kita masukan, apa hubunganya dengan SEO?
Google sendiri lebih menyarankan untuk mengunjungi situs yang standard keamanannya baik, dari 2014 google lebih mengutamakan situs yang keamanan domainya baik dan sesuai dengan algoritmaya, untuk melihat keamanan suatu domain Anda hanya perlu melihat url yang memiliki SSL alias HTTPS pada domainya.
Selain itu, google mengatakan di blognya bahwa, update September 8, 2016 Google Crome lebih mengutamakan situs yang menggunakan HTTPS, dan memandang HTTP sebagai situs yang tidak aman.
Apabila Blog atau Website Anda masih menggunakan HTTP di sarankan agar cepat di ganti dengan HTTPS.
3.Focus Konten
Semakin banyak konten utama yang yang saling berhubungan di blog Anda, maka kemungkinan untuk naik peringkat pertama di hasil pencarian untuk topik tersebut, sangat besar.Contoh: misalkan Anda membuat Blog dengan niche tentang “Blogging”, lalu Anda membuat pembahasan tentang niche di atas dengan 20 artikel atau lebih, maka kemungkinan on page google sangat besar untuk blog Anda tersebut.
4.Buat Artikel Anda Lengkap dan Mudah di Pahami
Karna situs Anda di tujukan pada manusia, maka buatlah struktur artikel yang mudah dipahami, misalkan menambahkan heading atau subheading di setiap poin-poin yang menurut Anda penting untuk di baca.Selain itu Anda dapat menambahkan kelengkapan pada artikel seperti gambar ilustrasi, video, atau infografik agar lebih di di pahami tentang apa konten tersebut.
Maka dengan begitu di jamin pembaca akan berlama-lama di situs Anda karna di sajikan data-data yang lengkap dan mudah di baca serta di pahami.
5.Meta Tags
Buatlah google dan pembaca memahami isi dari situs Anda dengan menambahkan meta tags, meta tags biasanya terdiri dari title tag dan meta deskripsi.Title tag adalah judul dari artikel yang akan muncul di hasil penelusuran, untuk judul disarankan jangan terlalu panjang karna google akan mengupas sesuai dengan kebijakanya
Meta deskripsi adalah kalimat singkat yang menjelaskan isi dari artikel yang Anda buat, dan akan di tampilakan pada hasil pencarian yang biasanya terletak di bawah judul da URL dari artikel tersebut.
Google menyarankan untuk meta deskripsi di isi dengan 120 huruf/karakter.
6.Backlink atau Inbound link
Backlik masih menjadi salah satu factor yang penting untuk SEO, semakin banyak backlink yang mengarah pada Blog dan Website Anda maka kredibilitas blog dan website anda tersebut akan di pandang baik oleh google,namun perlu Anda perhatikan bahwa backlik tersebut harus berasan dari blog atau website yang baik dan berkualitas menurut google.
7.Kecepatan / Loading Page
Terahir adalah salah satu factor pendukung SEO adalah kecepatan loading situs, dan akan sangat berperan penting untuk kualitas SEO blog atau website Anda.Pada tahun 2018 Google memperbaharui algoritmanya dengan mengutamakan page speed situs sebagai indicator seo.
langkah langkah SEO diatas bisa saja berubah, sesusai dengan algoritma google yang ada, dengan begitu teruslah pantau info-info tentang SEO dan tutorial blogging serta artikel menarik lainnya yang akan saya bahasa pada blog ini,
saya cukupi artikel kali ini meskipun trik ini sederhana namun tidak jauh beda dengan tips trik seo pada umumnya, dan semoga bermanfaat.
Akhir Kata
Itulah ulasan atau artikel dari saya mengenai "Optimasi SEO Blogger dan Website 2019"
Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda semua. apabila ada kesamaan kata/kaliamat dengan artikel lain mohon di maafkan.
Apabila Anda memiliki pertanyaan, kritik ataupun saran mengenai artikel ini atau kepada Saya silahkan hubungi melalui halaman Kontak atau dengan menyisipkan komentar dibawah postingan ini
Terima kasih-Selamat berkarya